Tentang kita
Aku yang tidak akan menjadi kita.
Mari kita sederhanakan, aku akan menulisimu dalam sebuah jurnal patah hati sebagai pertanda kau pernah singgah meninggalkan beberapa luka lalu aku belajar atasnya.
Kau telah milik seseorang, memadu kasih berbagi kebahagiaan. Memintamu kembali padaku adalah sebuah hal yang tak mungkin. Silahkan nikmati hidupmu dan jangan ganggu aku lagi.
Suatu saat diantara kita pasti akan merasa ingin mengulang sesuatu yang pernah tertera, mengulang kembali kisah cinta kita yang dulu pernah terjalin. Saat itu seharusnya kita sadar bahwa kita tidak boleh lagi seperti itu, kita harus menatap masa depan saling menuntun kalau kembalinya kita hanyalah mengulang semua yang telah dulu pernah terjadi.
Aku menarik napasku dalam-dalam, den membuangnya bersama lega yang mengalir teratur. Aku berharap, kau mau memberikanku ijin bahwa aku akan menulis kisah ini dalam sebuah jurnal patah hati antara kita yang dulu pernah ada namun sekarang telah selesai.
Saat aku kembali membaca cerita ini ataupun kamu, tulisan ini akan menjadi mesin waktu kita ke masa lalu. Tatkala yang baik akan kita petik menjadi sebuah pegangan hidup sedangkan yang buruk kita tanam sebagai perihal yang tak akan pernah kita lakukan lagi.
Hingga tulisan ini selesai beberapa aku merasa ada yang menggangguku, ternyata itu sebuah rindu tapi tenanglah bahkan rindu yang hebat sekalipun dia hanyalah akan menjadi rindu yang hebat dan tidak memaksa temu.
Jangan khawatirkan diriku, i`m fine okay hingga sampai Tuhan berkehendak dengan segala kuasanya, selamanya aku tetap menjadi aku yang tidak akan menjadi kita.
Setiap hari Rabu pukul 22.00 WIB.
galau nih ceritanya??
SukaDisukai oleh 1 orang
sedihnyaa
SukaDisukai oleh 1 orang